Selasa, 11 Februari 2025, Pesantren Putri Al-Mawaddah telah melaksanakan Amaliyah Perdana kelas VI akhir MBI Azhmeera. Alhamdulillah pada tahun ini tidak hanya satu santriwati saja, melainkan terdapat dua santriwati yang berkesempatan terpilih menjadi mudarrisah untuk pelajaran Muthola’ah dan Bahasa Inggris. Yaitu ananda Felda Mufarrihati Susanto santriwati kelas VI IPA dari konsulat Trenggalek Jawa Timur dan ananda Nabila Naila Izza santriwati kelas IPA dari konsulat Pekanbaru Riau.
Amaliyah Perdana ini dilaksanakan pada jam pertama dan pada jam keempat di gedung Khodijah lantai 2 dengan disaksikan langsung oleh pimpinan Pesantren Putri Al-Mawaddah, dewan guru serta kelas VI Azhmeera. Yang tak kalah penting dari amaliyah atau praktek mengajar ini adalah evaluasi, dimana mudarrisah akan mendapatkan evaluasi dari pembimbing dan juga teman satu angkatannya.
Penasaran dengan jalan nya Amaliyah Perdana kelas VI akhir MBI Azhmeera?
Yuk langsung aja kita kepoin melalui slide berikut ini 🥳🥳


